Wibi Dampingi Komisi D

March 18, 2025 3:02 pm

Komisi D DPRD DKI Jakarta menggelar rapat kerja pembahasan Pra Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) DKI Jakarta 2026 di gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa (18/3).

Rapat dipimpin Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Yuke Yurike didampingi Koordinator Komisi D DPRD DKI Jakarta Wibi Andrino dan Sekretaris Komisi D DPRD DKI Jakarta Habib Muhammad bin Salim Alatas.

Nampak hadir para anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta. Yakni, Abdurrahman Suhaimi, Ghozi Zulazmi, Pantas Nainggolan, Jamilah Abdul Gani, Matnoor Tindoan, Sardy Wahab Sadri, Ahmad Ruslan, Husen, Ferrial Sofyan, Neneng Hasanah dan Bun Joi Phiau.

Sementara pihak eksekutif dipimpin Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekda DKI Jakarta Afan Adriansyah Idris.

Turut hadir Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Heru Suwondo, Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman DKI Jakarta Kelik Indriyanto, Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto dan Kepala Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Pertanahan (Citata) DKI Heru Hermawanto.

Kegiatan rapat ini mengacu pada Surat Undangan Rapat Nomor 195/HM.03.00 yang telah ditandatangani Ketua DPRD DKI Jakarta Khoirudin. (yla/df)