Wakil Ketua DPRD Provinsi DKI Jakarta Abdurrahman Suhaimi menyerukan agar rumah ibadah dijadikan lokasi untuk menyalurkan bantuan bagi warga terdampak pandemi Covid-19.
Menurut Suhaimi bantuan tersebut dapat meringankan beban sesama dan menjadi upaya mengatasi permasalahan sejumlah orang yang perekonomiannya terganggu.
“Karena itu, saya menginisiasi Gerakan Saling Berbagi kepada seluruh warga Ibukota untuk meringani sedikit beban saudara kita yang terdampak wabah ini,” katanya di gedung DPRD DKI Jakarta, Jumat (12/6).
Ia meminta para pengurus rumah ibadah untuk menyiapkan rak dan lemari pendingin (cold storage) disudut ruangan sebagai tempat menaruh bantuan berupa bahan pangan, sehingga memudahkan siapapun yang membutuhkan untuk mengambilnya.
“Caranya memberikan bantuan harus diubah, jadi tidak berkerumun. Saya usulkan disediakan sudut-sudut khusus yang strategis untuk warga dan jamaah yang ingin memberi ataupun mengambilnya,” ungkapnya.
Suhaimi menjelaskan adapun bahan pokok yang dapat didonasikan berupa beras, telor, ayam, daging, minyak, dan bahan pangan lainnya.
Ia pun mengimbau agar seluruh warga tetap mengutamakan protokol kesehatan yang telah ditetapkan dengan mencuci tangan, menjaga jarak serta bergantian untuk menyerahkan ataupun mengambil bantuan.
Suhaimi mengatakan secara teknis hal tersebut dapat dikoordinasikan dahulu dengan pengurus rumah ibadah maupun petugas Rukun Tetangga (RT) atau Rukun Warga (RW) setempat.
“Intinya warga jangan sampai ada yang kelaparan. Masjid, Gereja dan rumah ibadah lainnya bisa menjadi titik kebaikan warga,” tandasnya. (DDJP/gie/oki)