Targetkan Jakarta Bebas Stunting di Tahun 2045

August 7, 2024 5:04 pm

Fraksi Partai Nasional Demokrat (NasDem) mendorong Pemprov DKI Jakarta berusaha maksimal dengan berbagai upaya dan program untuk menuntaskan kasus stunting.

Hal tersebut diungkap Sekretaris Fraksi Nasdem DPRD DKI Jakarta Abdul Azis Muslim dalam rapat paripurna Pemandangan Umum Fraksi terhadap Raperda tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Tahun 2025-2045.

Menurut dia, Pemprov DKI harus berani menargetkan nol kasus stunting di Jakarta pada tahun 2045. Artinya di tahun Indonesia emas, seluruh anak Jakarta memiliki gizi yang baik dan seimbang.

“Fraksi NasDem mendorong agar target 2045 dalam hal prevalensi stunting menjadi 0 (nol -red) atau tidak ada permasalahan stunting di DKI Jakarta,” ujar Azis di gedung DPRD DKI, Selasa (6/8).

Sekretaris FraksFraksi NasDem DPRD DKI Jakarta Abdul Azis Muslim. (dok.DDJP)

Dengan tingginya target itu, harap dia, Pemprov dengan seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang ada bisa saling berkoordinasi untuk menyukseskan penekanan kasus stunting.

“Sehingga dengan terwujudnya Jakarta menjadi kota global yang maju, berdaya saing, dan berkelanjutan, tidak lagi terbebani dengan belum terselesainya permasalahan stunting pada 20 tahun ke depan,” tutur Azis.

Ia juga meminta Pemprov menambahkan indikator berat badan dan tinggi anak sebagai salah satu hal yang perlu dicermati dalam penanganan kasus stunting.

Dengan begitu, orangtua dapat mendeteksi dini dan cepat membawa ke Puskesmas apabila berat badan atau tinggi anak tak sesuai indikator.

“Selain itu juga perlu ditambahkan indikator pada prevalensi wasting atau indikator berat badan/tinggi anak pada usia kurang dari lima tahun berdasarkan tipe,” tandas Azis. (DDJP/bad/gie)