Tampung Aspirasi DPP ALS

March 10, 2025 4:57 pm

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Ima Mahdiah menerima audiensi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Antar Lintas Sanggar di Ruang Rapat Lantai 9 Gedung DPRD DKI Jakarta, Senin (10/3).

Selanjutnya Ima mempersilahkan para penggiat budaya menyampaikan aspirasinya langsung dan juga didengar oleh Dinas Kebudayaan (Disbud) DKI Jakarta.

“Kami akan konsentrasi terhadap peningkatan kebudayaan di Jakarta, maka silahkan dari ALS (Antar Lintas Sanggar) apa yang mau disampaikan,” ujar Ima.

Di kesempatan yang sama, Ketua Umum ALS Topan Iskandar menyampaikan, salah satu harapannya yakni program yang dibuat Dinas Kebudayaan tersampaikan kepada para penggiat seni.

“Kami mewakili teman-teman penggiat budaya agar apa yang jadi program dari Dinas Kebudayaan sampai ke kita,” tandas Topan. (gie/df)