Tak Berpendidikan Cukup Rentan Berhadapan dengan Robot

April 25, 2025 6:46 pm

Sekretaris Komisi E DPRD DKI Jakarta Justin Adrian mengajak anak putus sekolah melanjutkan pendidikan lewat program kejar paket A, B, dan C.

Paket A setara jenjang Sekolah Dasar (SD), paket B setara jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan paket C setara jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA).

Sebab menurut Ketua Komisi Bidang Kesejahteraan Rakyat itu, saat ini kemampuan (skill) yang didapat dari sekolah formal sangat dibutuhkan untuk mendapat pekerjaan.

Sekretaris Komisi E DPRD DKI Jakarta Justin Adrian. (dok.DDJP)

“Di Jakarta tenaga skill saat ini sangat diperlukan dan tenaga non skill semakin tidak diperlukan,” ujar Justin beberapa waktu lalu.

Apalagi di zaman yang modern ini, sudah banyak keahlian dan tenaga manusia yang digantikan oleh robot.

“Yang tidak mengenyam bangku sekolah secara cukup akan berhadapan dengan robot. Untuk yang terpelajar saja akan berhadapan dengan AI (kecerdasan buatan -Red),” ungkap Justin.

Ia menilai, anak yang putus sekolah dengan alasan apapun akan merugi di kemudian hari.

Karena itu, ia meminta orangtua memperhatikan pendidikan anak. Sebab, peran orangtua sangat berpengaruh.

“Kalau memilih untuk berhenti sekolah dengan faktor yang sebenarnya masih bisa meneruskan, saya pikir ini sangat merugikan,” kata Justin.

“Dan Jakarta mau memperluas jangkauan sekolah gratis. Pemerintah sudah memfasilitasi, tinggal kemauan dari individu masing-masing,” tambah Justin. (gie/df)