Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi bersama Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Khoirudin, dan Wakil Ketua Komisi A Inggard Joshua menyambangi Bazar yang digelar di halaman gedung DPRD DKI.
Pras sapaan akrabnya mengaku bangga pada produk-produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang di jual pada Bazar kali ini. Sebagai bentuk dukungan kepada para pengusaha, ia membeli beberapa makanan dan juga barang asli Jakarta.
“Tadi saya sudah membeli udang, cumi, jajanan UMKM. Jadi setiap produk Jakarta saya pasti beli,” ujar Pras usai berkeliling melihat tenant-tenant peserta Bazar, Rabu (19/6).
Sementara itu, Khoirudin membeli asinan yang merupakan makanan ciri khas Betawi. Ia juga membeli cendera mata dari salah satu Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), yakni PT Pembangunan Jaya Ancol.
“Kegiatan ini penuh inspiratif, tadi saya beli topi dan asinan. Selain asinan saya sangat suka kerak telor sih,” tutur Khoirudin.
Pada kesempatan yang sama, Inggard mengapresiasi diselenggarakannya Bazar ini. Ia berharap, tahun depan rangkaian HUT Kota Jakarta bisa lebih meriah lagi.
“Saya bersyukur, terima kasih kepada Ketua DPRD telah meninggalkan legacy (warisan -red) baik. Semoga nanti kedepannya lebih baik lagi, lebih bermasyarakat lagi dan membesarkan UMKM di DKI Jakarta,” jelas Inggard.
Perlu diketahui Bazar digelar selama tiga hari, mulai hari ini hingga Jumat 21 Juni 2024 pukul 08.00 WIB sampai 16.00 WIB ini merupakan rangkaian menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-497 Kota Jakarta. (DDJP/apn/gie)