Persyaratan Khusus

April 16, 2025 10:01 am

Seorang gadis melamar pekerjaan di sebuah kantor dan langsung menemui direktur.

Terjadilah tanya jawab antara sang direktur dengan si gadis.

“Nona memenuhi syarat untuk bekerja di sini,” kata sang direktur.

Hati si gadis itu berbunga-bunga. Dia siap dtugaskan di bidang apa saja. Karena itu, ia pun mengucapkan terima kasih kepada sang direktur.

“Tetapi ada syarat khusus yang harus nona penuhi,” kata direktur.

“Syarat khusus? Apa itu, pak?” tanya si gadis tersebut.

“Nona harus mahir berbahasa Inggris,” jawab direktur.

“Aneh,” kata si gadis.

“Aneh? Maksudmu?” tanya sang direktur.

“Bapak kan orang Indonesia asli. Bukan orang Inggris kan?” jawab si gadis. (stw)