DPRD DKI Jakarta menggelar rapat paripurna penyampaian jawaban Penjabat Gubernur DKI Jakarta atas Pandangan Umum Fraksi-Fraksi terhadap Raperda tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Tahun 2024-2044 dan Raperda tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Tahun 2025-2045, Rabu (7/8).
Rapat dipimpin Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani dan didampingi oleh Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Khoirudin, serta dihadiri sejumlah anggota DPRD.
“Dengan mengucapkan Bismillahirrohmanirrohim, paripurna ini kami buka dan kami nyatakan terbuka untuk umum,” ujar Zita saat membuka rapat paripurna di gedung DPRD DKI Jakarta.
Ia menjelaskan, bahwa sebelumnya sembilan Fraksi DPRD DKI Jakarta telah menyampaikan pemandangan umumnya terhadap dua Raperda tersebut.
“Pada kesempatan ini, saudara Penjabat Gubernur akan menyampaikan jawaban atas pemandangan umum frakssi-fraksi,” ucap Zita.
Setelah Pj Gubernur menyampaikan jawaban atas Pemandangan Umum Fraksi, DPRD akan menindaklanjuti dengan melakukan pembahasan di komisi-komisi bersama SKPD terkait.
“Kemudian dilanjutkan dengan pembahasan Bapemperda dengan komisi-komisi bersama eksekutif yang hasilnya akan dilaporkan dalam Rapat Paripurna DPRD pada hari Selasa 20 Agustus 2024 Pukul 13.00 WIB mendatang,” tandas Zita. (DDJP/apn/gie)