Penguatan Laboratorium Lingkungan Hidup Diapresiasi Komisi D

November 17, 2025 6:39 pm

Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Lingkungan Hidup (LH) menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) dan Kesepakatan Bersama (KB) dengan PT Busan Indonesia Center (BIC) Jaya Indonesia. Kegiatan berlangsung di Kantor Laboratorium Lingkungan Hidup Daerah (LLHD), Jakarta Selatan, Senin (17/11).

Kerja sama itu  sebagai langkah strategis meningkatkan kualitas layanan laboratorium lingkungan hidup di Jakarta. Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta Nabilah Aboe Bakar Alhabsyi menyaksikan penandatangan tersebut.

Nabillah mengapresiasi kerja sama pengembangan laboratorium guna pemantauan kualitas lingkungan di Jakarta. “Saya sangat menyambut baik dan sangat mengapresiasi luar biasa yang dilakukan Dinas LH atas kerja sama ini,” ujar dia.

Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta Nabilah Aboe Bakar Alhabsyi. (dok.DDJP)

“Sangat mengapresiasi karena kita punya laboratorium yang sangat indah,sangat inovatif, sangat representatif, dan teknologi yang sangat tinggi,” sambung dia.

Nabilah dukungan penuh peningkatan fungsi laboratorium. Termasuk peluang menjadi Badan Layanan Umum Daerah (BLUD). Sehingga dapat membuka kolaborasi lebih luas. Seperti membangun kerja sama dengan universitas maupun perusahaan swasta.

“Karena research and development itu adalah nomor satu terutama terhadap dampak lingkungan hidup,” ucap Nabilah.

Melindungi masyarakat Jakarta melalui pengawasan produk yang aman dan ramah lingkungan sangat penting. “Kita harus memastikan masyarakat mendapatkan produk yang aman, lingkungan aman, nyaman, dan bisa menghirup udara segar tiap pagi,” tutur Nabilah.

Di kesempatan yang sama, Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan dukungan Komisi D DPRD DKI Jakarta dalam penandatanganan kerja sama ini.

Ia berharap, kerja sama itu menjadi langkah awal meningkatkan layanan laboratorium. Termasuk memperluas pengembangannya saat menyandang status BLUD.

Sinergi antara Pemprov DKI, dunia usaha, dan DPRD, juga mampu membuat laboratorium lingkungan hidup lebih kuat memantau kualitas lingkungan. Mendukung Jakarta sebagai kota yang sehat, berkelanjutan, dan ramah bagi warganya.

“Jika nanti LLHD ini sudah menjadi BLUD, akan banyak pengembangannya. Sehingga bisa memberikan dampak positif bagi lingkungan dan menjaga Jakarta tetap menjadi kota yang layak,” pungkas Asep. (gie/df)