Pendekatan personal merupakan kunci untuk memberikan dan menularkan nilai-nilai positif yang dimiliki seorang pendidik.
Dalam proses pendidikan, terdapat berbagai unsur yang dapat memengaruhi kesuksesan peserta didik. Salah satunya adalah peran pendidik. Karena pendidik merupakan unsur terpenting yang memiliki pengaruh luar biasa bagi peserta didik. Pengaruh kuat yang diberikan pendidik salah satunya melalui personal touch atau pendekatan personal kepada peserta didik yang ditunjukkan dalam kesehariannya. “Pendekatan personal yang dilakukan seorang pendidik akan memberikan kekuatan dan motivasi kepada anak didiknya. Hal itu berlaku di segala jenjang pendidikan. Mulai dari jenjang sekolah dasar (SD) dan menengah sampai jenjang pendidikan tinggi,” papar anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta, Hj. Indrawati Dewi…selengkapnya di Wakil Kita