Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Provinsi DKI Jakarta menggelar rapat dengar pendapat (RDP) bersama sejumlah pihak terkait, Rabu (1/2). Rapat tersebut digelar sebagai tahapan pembahasan rancangan Perda (Raperda) tentang Pengelolaan Barang Milik Daerah. Wakil Ketua Bapemperda DPRD DKI Jakarta Abdurrahman Suhaimi menargetkan, Perda Pengelolaan Barang Milik Daerah yang baru ini nantinya mampu meningkatkan pengamanan hingga pemberdayaan aset milik DKI Jakarta. (DDJP/pun)