Menuju Kota Global, DPRD DKI Tingkatkan Fungsi dan Peran

February 28, 2024 10:21 am

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Rany Mauliani mengatakan, seluruh pimpinan dan anggota DPRD dapat meningkatkan wawasan dalam melaksanakan fungsi dan peran legislatif menuju kota global.

Peningkatan wawasan tersebut di antaranya melalui Bimbingan Teknik (Bimtek) perdana di 2024. Kegiatan berlangsung selama dua hari di Hotel Savoy Homann, Bandung, Jawa Barat.

“Semoga materi yang kita terima selama kegiatan bimtek dalam menambah wawasan dan pengetahuan kita dalam melaksanakan fungsi dan peran sebagai pimpinan dan anggota DPRD DKI Jakarta dalam mempersiapkan Jakarta menjadi kota global,” ujar Rany usai mengikuti Bimtek, Selasa (27/2).

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Rany Mauliani. (dok.DDJP)

Dalam kesempatan itu, Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Horas Maurits Panjaitan, serta Pengamat Tata Kota dan Lingkungan Nirwono Joga menjadi pembicara terkait fungsi dan peran DPRD. Terutama dalam mendukung transformasi kota Jakarta sebagai kota bisnis.

Horas menilai, Jakarta sudah siap untuk menjadi kota global. Nantinya, DPRD DKI Jakarta akan memiliki peran sangat penting dan strategis dalam menjaga dan meningkatkan eksistensi sebagai kota bisnis global.

“Sebenarnya dari sisi kesiapan kita sudah ada tata ruang, perumahan rakyat dan kawasanan pemukiman, penanaman modal, perhubungan, lingkungan hidup, perindustrian, pariwisata dan ekonomi kreatif, administrasi urusan duckcapil, urusan ketenagakerjaan. Jadi kesiapan kita sebenarnya sudah ada,” kata Horas.

Sementara itu, Nirwono mengatakan, Jakarta memiliki potensi yang cukup besar untuk menjadi kota global. Sebab masih tetap menjadi pusat pertumbuhan ekonomi.

Salah satu cara agar kota global cepat terwujud, saran Nirwono, menjadikan kawasan tematik sebagai identitas kota.

Peran DPRD juga sangat dibutuhkan untuk memperkuat infrastruktur. Sehingga Jakarta dapat menjadi kota ekonomi dan bisnis, setelah Ibu Kota Negara (IKN) pindah ke Kalimantan.

“Jakarta tuh tidak punya identitas ternyata. Sehingga inilah yang mendorong Jakarta harus punya kawasan tematik,” tukas Nirwono. (DDJP/yla/gie)