Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta Uwais El Qoroni berharap Program Makan Bergizi Gratis (MBG) dapat dirasakan seluruh siswa sekolah.
Permintaan itu, ungkap dia, mengingat Program Makan Bergizi Gratis belum merata tersebar di seluruh sekolah Jakarta.
“Saya berharap Program MBG di Jakarta cepat bisa berjalan menyeluruh karena kita tahu belum semua sekolah itu mendapatkan makanan bergizi gratis,” ujar Uwais, Jumat (24/1).
Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta Uwais El Qoroni. (dok.pribadi)
Dengan begitu, harap dia, kebutuhan gizi anak-anak penerus bangsa terpenuhi. Hal itu sebagai upaya mitigasi gizi buruk atau stunting, khususnya bagi masyarakat menengah ke bawah.
“Pastinya sangat membantu di kalangan masyarakat menengah ke bawah untuk meningkatkan gizi dan nutrisi,” ungkap Uwais.
Ia juga mengimbau agar kemasan untuk Program Makan Bergizi Gratis konsisten menggunakan tempat makan stainless steel. Sehingga tak menimbulkan masalah sampah di kemudian hari.
“Kemasan kita harus memperhatikan betul, jangan sampai ada alat hidang atau wadah hidang sekali pakai berbahan plastik,” tandas Uwais. (gie/df)