Manfaatkan CKG saat HUT

February 28, 2025 11:02 am

Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta Chicha Koeswoyo mengajak warga Jakarta manfaatkan Program Cek Kesehatan Gratis (CKG) di hari ulang tahun (HUT).

Ia mengimbau, warga segera mengunjungi Pusat Kesahatan Masyarakat (Puskesmas) untuk mendapatkan kesempatan mengecek kesehatan secara menyeluruh.

“Siapa yang berulang tahun hari ini, lari ke puskesmas cek kesehatan dan melakukan medical check up,” ujar Chicha, Kamis (27/2).

Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta Chicha Koeswoyo. (dok.DDJP)

Demi mewujudkan Program CKG yang optimal, menurut dia, Dinas Kesehatan harus meningkatkan kemampuan dan kompetensi para tenaga medis.

“SDM-nya (sumber daya manusia-Red) harus diperbaiki. Kita harus mau upgrading (meningkatkan kualitas-Red),” ungkap Chicha.

Tak lupa, ia mengingatkan agar para tenaga medis tetap ramah dalam melayani warga yang ingin merasakan Program CKG.

“Memang kalau ngurusin orang ya gak pernah selesai. Tapi kalau kita melayaninya dengan hati, Insya Allah warga jadi senang,” kata Chicha.

Ia juga menyatakan, ingin melihat langsung bagaimana proses dan layanan yang diberikan fasilitas kesehatan (Faskes) tingkat I kepada warga
Jakarta.

“Nanti saya mau coba langsung untuk melihat pelayanannya. Ingin Sidak (inspeksi mendadak) ke Puskesmas atau RSUD (rumah sakit umum daerah -Red),” tandas Chicha. (gie/df)