Ketua DPRD DKI Jakarta Khoirudin menghadiri acara malam Muhasabah Zikir dan Doa dalam rangka menyambut tahun baru 2025 Masehi atau 1446 Hijriah di Silang Barat Monas, Senin (30/12).
Khoirudin mengapresiasi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang telah menggelar acara malam muhasabah, diisi dengan zikir dan doa akhir tahun 2024.
Tujuannya, merefleksi serta mengevaluasi tindakan selama tahun 2024 serta untuk meminta keberkahan dan kebaikan di tahun 2025.
Ketua DPRD DKI Jakarta Khoirudin. (DDJP/rei)
“Momentum yang sangat bagus untuk sama-sama mengajak seluruh warga untuk mendekatkan diri kepada Sang Pencipta, melembutkan hati,” ujar Khoirudin usai acara.
Melalui acara tersebut, berharap Jakarta dipenuhi keberkahan pada masa mendatang. Termask menumbuhkan sikap optimistis mewujudkan Jakarta Kota Global berdaya saing dengan semangat mendunia.
“Mari sama-sama kita songsong Jakarta lima abad yang sudah sangat mapan matang untuk menjadi kota sejajar dengan kota-kota di dunia ini,” kata Khoirudin.
Pada kesempatan itu, Khoirudin mengajak seluruh warga Jakarta bersama-sama berkontribusi bersama Pemprov DKI Jakarta untuk menjaga kerukunan antarmasyarakat.
Dengan terciptanya kerukunan, kata Khoirudin, sebuah bangsa bisa tetap utuh, terwujud perasaan saling menghargai antara sesama.
“Warga Jakarta saya berharap ayo sama-sama kita cintai Jakarta kita,” ujar dia.
Sementara Penjabat Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder yang terlibat dalam acara tersebut.
Ia berharap, semua doa yang diutarakan dalam acara tersebut dapat terkabul sehingga membawa kebaikan dan kemajuan untuk Jakarta sebagai kota global.
“Mudah-mudahan apa yg tadi didoakan bersama dipimpin bapak menteri Agama itu akan diijabah, terkabul dan membawa kebaikan kita semuanya,” harap Teguh.
Doa bersama dipimpin oleh Menteri Agama Republik Indonesia sekaligus Imam Besar Masjid Istiqlal Nazarudin Umar. Sementara untuk Muhasabah dipimpin Ali Sibromalisi.
Kemudian, tausiyah disampaikan oleh KH. Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) dan hiburan religi dari penyanyi gambus Alma ESBEYE.
Turut hadir dalam acara tersebut Penjabat Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi dan Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Marullah Matali beserta jajaran. (yla/df)