Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta menggelar rapat bersama sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) mitra, Rabu (1/2). Diantaranya Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Provinsi DKI Jakarta, Dinas Sumber Daya Air Provinsi DKI Jakarta, Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta, Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta dan Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan Provinsi DKI Jakarta. Rapat tersebut digelar untuk mendalami lagi program kerja prioritas tahun 2023 masing-masing SKPD. Pembebasan lahan menjadi salah satu fokus pembahasan. Komisi D mendorong pembebasan lahan warga yang memiliki alas hukum yang sah mampu mempercepat program normalisasi sungai. Hadir dalam rapat tersebut Koordinator Komisi D Zita Anjani, Ketua Komisi D Ida Mahmudah, Wakil Ketua Komisi D Nova Harivan Paloh dan Sekretaris Komisi D Syarif. (DDJP/asa)