Komisi C DPRD DKI Jakarta menggelar rapat bersama eksekutif dalam rangka pembahasan terhadap Laporan Pertanggungjawaban (LKPJ) Gubernur DKI Jakarta Tahun 2024.
Rapat dipimpin Wakil Ketua Komisi C DPRD DKI Jakarta Sutikno didampingi Sekretaris Komisi C DPRD DKI Jakarta Suhud Alynudin.
Nampak hadir Anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta Brando Susanto, Alief Bintang Haryadi, Ismail, Lazarus Simon Ishak, August Hamonangan dan Josephine Simanjuntak.
Sementara pihak eksekutif yang hadir untuk memaparkan LKPJ Gubernur DKI Jakarta 2024 dipimpin oleh Kepala Badan Pendapatan Daerah DKI Jakarta Lusiana Herawati.
Mengacu pada surat undangan, para Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang akan memberikan LKPJ Gubernur DKI Jakarta tahun 2024 diantaranya, Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah atau BPKD DKI Jakarta Michael Rolandi Cesnanta Brata, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah DKI Jakarta, PIt Kepala Badan Pengelola Aset Daerah DKI Jakarta, Kepala Badan Pelayanan Pengadaan Barang/Jasa DKI Jakarta, Kepala Biro Perekonomian dan Keuangan Setda DKI Jakarta, Kepala Biro Hukum Setda DKI Jakarta.
Kegiatan rapat ini mengacu pada Surat Undangan Rapat Nomor 259/RB.05 yang telah ditandatangani Ketua DPRD DKI Jakarta Khoirudin. (yla/df)