Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta menerima audiensi Kantor wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) DKI Jakarta, Selasa (29/10). Rombongan diterima oleh Ketua DPRD DKI Jakarta Khoirudin di gedung DPRD DKI Jakarta. Kunjungan itu dimanfaatkan untuk bersilaturahmi menjalin sinergitas program kerja dan membahas usulan sekolah madrasah gratis. Pada kesempatan itu, Khoirudin berharap bisa memperjuangkan usulan tersebut, guna peningkatan kualitas dan pelayanan pendidikan warga Jakarta. (DDJP/rei/asa)