Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta sekaligus Ketua Asosiasi DPRD Provinsi Seluruh Indonesia (ADPSI) Khoirudin menerima kunjungan Asosiasi DPRD Kota Seluruh Indonesia (ADEKSI) dan Asosiasi DPRD Kabupaten Seluruh Indonesia (ADKASI) di Gedung DPRD Provinsi DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (12/3). Hadir dalam pertemuan tersebut Pimpinan DPRD Blora, DPRD Sibolga, DPRD Sorong, DPRD Serang, DPRD Purwakarta, DPRD Minahasa, DPRD Marangi Jambi, DPRD Karawang, DPRD Cianjur dan Kasubdit Wilayah IV Dit FKDH dan DPRD, Ditjen Otda Kemeterian Dalam Negeri Saydiman Marto. Kunjungan itu bertujuan menjalin sinergi antara legislatif dan eksekutif. (DDJP/rei/asa)
