Husen, Rumah Aspirasi Bermula Dari Dukungan Keluarga

September 4, 2024 6:05 pm

Husen resmi dilantik sebagai Anggota DPRD DKI Jakarta periode 2024-2029 dari Fraksi PAN. Ia berhasil meraup suara sebanyak 13.000 dari daerah pemilihan (Dapil) 10. Meliputi Kecamatan Taman Sari, Grogol Petamburan, Pal Merah, Kebon Jeruk, dan Kembangan.

Kali kedua menjadi wakil rakyat, Husen menyatakan siap mendukung pembangunan infrastruktur berkelanjutan dalam mencegah banjir.

“Saya tetap ingin di Komisi D, karena saya intens turun ke bawah, melihat lorong-lorong, memang perlu ada perbaikan sistem pembangunan yang berkelanjutan supaya punya database yang bagus,” ujar Husen di Hotel Mercure, Ancol, Rabu (4/9).

Menurut dia, segala unsur yang berkaitan dengan masyarakat harus segera ditindaklanjuti. Dengan begitu, masyarakat Jakarta bisa merasakan manfaat pembangunan.

“Jujur saja, ke depan pembangunan yang berkaitan dengan masyarakat perlu ditingkatkan,” ungkap Husen.

Ia juga menyampaikan, perannya sebagai politisi dari Fraksi PAN tak luput dari dukungan keluarga.

“Bukan saya saja yang boleh jadi dewan, saya ajarkan kepada anak dan istri saya, itu wajib. Bahwa rumah saya adalah rumah aspirasi,” jelas Husen.

Selain banjir, program prioritas yang akan ia kawal yakni soal pendidikan gratis. Harapannya, seluruh anak Jakarta bisa mendapat hak mengenyam pendidikan hingga SMA sebagai bekal masa depannya.

“Mudah mudahan hasil Raker Komisi E untuk tahun 2025 menjadi pencerahan bagi masyarakat, akan ada sekolah gratis,” pungkas Husen. (DDJP/apn/gie)