Peran generasi muda dinilai penting dalam menyukseskan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024. Demikian tegas Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Jupiter.
Oleh karena itu, ia mendorong anak muda Jakarta ikut menentukan masa depan Jakarta dengan cara berpartisipasi dan mengambil peran saat Pilkada Jakarta 2024.
“Karena kita tahu bahwa Jakarta akan jadi kota global dan tentunya anak-anak muda saat ini diberi ruang dan dilibatkan agar mereka bisa memberikan aspirasi juga terhadap calon kepala daerah yang akan memimpin Jakarta,” ujar Jupiter di gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (24/7).
Di kesempatan yang sama, Jupiter juga menjadi pemateri dalam Focus Group Discussion (FGD) bertajuk Mengurai Peranan Strategis Anak Muda Pada Pilkada 2024 yang diselenggarakan oleh Fraksi Nasdem.
“Pada siang ini kami menerima komunitas Gen-Z terkait peran strategis mereka yang berusia 18 sampai 25 tahun dalam menyukseskan Pilkada Jakarta,” kata Jupiter.
Sementara itu, Ketua Umum Liga Mahasiswa NasDem Raden Gusti Arief mengatakan, partisipasi anak muda juga merupakan salah satu strategi menyiapkan generasi muda menghadapi Indonesia Emas Tahun 2045.
“Kita bicara masa depan sangat membutuhkan partisipasi pemuda, karena kita sedang menatap Indonesia Emas Tahun 2045. Kalau tidak ada peran serta dari anak muda, kita enggak akan bisa mencapai Indonesia emas,” tandas Raden. (DDJP/bad/gie)