Dinsos Penuhi Undangan Komisi E

March 19, 2025 2:55 pm

Komisi E DPRD DKI Jakarta menggelar rapat kerja bersama tiga Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dalam rangka membahas Rancangan Awal (Ranwal) atau Pra Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026.

Tiga SKPD itu masing-masing yakni Dinas Sosial (Dinsos) DKI, Biro Kesos Setda DKI, serta Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI.

Pembahasan selama tiga hari mulai 17-19 Maret ini digelar sesuai Surat Undangan Nomor 199/HM.03.00 yang telah ditandatangani Ketua DPRD DKI Jakarta Khoirudin pada 4 Maret 2025.

Rapat dipimpin Ketua Komisi E Muhammad Thamrin. Ia didampingi Wakil Ketua Komisi E Agustina Hermanto atau akrab disapa Tina Toon.

“Komisi E hari ini menggelar rapat kerja membahas Pra RKPD bersama Dinsos saya buka dan terbuka untuk umum,” ujar Thamrin, Rabu (19/3).

Sementara itu, sudah sejumlah anggota Komisi E. Di antaranya Solikhah, Subki, Astrid Kuya, Dina Masyusin, Abdul Aziz, Imamuddin, Farah Savira, Raden Gusti Arief Yulifard, dan Chicha Koeswoyo.

Sedangkan pihak eksekutif dipimpin Kepala Bidang Kesejahteraan Rakyat Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Dewi Satiasari dan Kepala Dinas Sosial Premi Lasari. (gie/df)