Dinas Gulkarmat Diminta Tingkatkan Response Time

August 22, 2024 3:12 pm

Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Israyani meminta Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta meningkatkan kecepatan waktu (response time) terhadap laporan kebakaran dari warga.

Salah satu caranya yakni mendekatkan keberadaan pos pemadam kebakaran dengan permukiman warga yang rawan kebakaran.

“Terkait dengan peningkatan response time dalam penanggulangan kebakaran di Jakarta, saya minta agar terus dapat ditingkatkan,” ujar Israyani saat dihubungi, Kamis (22/8).

Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Israyani. (dok.DDJP)

 

Peningkatan kecepatan itu harus dilakukan dengan cara mendirikan pos-pos pemadam kebakaran yang dilengkapi dengan mobil tangki pemadam. Sehingga jangkauan ke titik kebakaran semakin dekat.

“Isu peningkatan response time diantaranya menyangkut keberadaan pos pemadam kebakaran dan ketersediaan sarana dan prasarana penanggulangan kebakaran,” tutur Israyani.

Apalagi sepanjang tahun 2023, penyebab kebakaran tertinggi adalah korsleting listrik. Yakni sebanyak 1.216 kasus.

Jumlah itu terbilang masih sangat tinggi, sehingga perlu ada upaya lintas sektor untuk menekan jumlah kebakaran.

“Kami meminta Dinas Gulkarmat, kecamatan, kelurahan dan perangkat RT/RW bekerjasama dengan PLN agar secara rutin melakukan pemantauan instalasi listrik warga,” tandas Israyani. (DDJP/bad/gie)