Salman, salah seorang siswa sebuah SMP mendatangi Setyoko, siswa SMP lainnya yang melakukan kegaduhan di depan kandang kera saat berkunjung ke kebun binatang.
Sampai-sampai mereka diperingatkan oleh petugas keamanan kebun binatang.
“Kenapa sih ketika piknik ke kebun binatang, rombongan sekolah kalian ribut bukan main waktu sampai di depan kandang kera?” tanya Salman.
“Oooh……bukan hanya kami yang ribut,” jawab salah seorang siswa kepada Salman.
“Kamu jangan mengada-ada,” kata Salman.
“Kamu tahu nggak. Bukan hanya kami yang gaduh. Kera-kera itu pun gaduhnya juga bukan main,” kata siswa lainnya.
“Lho,….kenapa?” tanya Salman.
“Karena mereka sudah lama tidak bertemu dengan saudara sepupunya,” jawab mereka.
“Saudara sepupu? Maksudmu?” tanya Salman.
“Ya. Kukira, kamu itu termasuk saudara sepupu kera-kera itu,” jawab mereka sambil cengengesan. (stw)