Bamus Jadwalkan Ulang Paripurna Penyerahan LHP BPK

July 9, 2024 3:31 pm

Badan Musyawarah (Bamus) DPRD DKI Jakarta menggelar rapat bersama eksekutif untuk menjadwalkan kembali rapat paripurna penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Provinsi DKI Jakarta Tahun Anggaran 2023.

Rapat dipimpin Ketua Bamus DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi dan didampingi Wakil Ketua Bamus DPRD DKI Khoirudin di ruang rapat ketua DPRD, lantai 10, gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa (9/7).

Rapat juga akan menjadwalkan pembahasan Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan (P2APBD) Tahun 2023 dan penetapan jadwal kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta Tahun 2024.

Turut hadir dalam rapat anggota Bamus DPRD DKI Jakarta Wawan Suhawan, Ahmad Mardono, Beceng Khotibi Achyar, Gani Suwondo, Simon Sitorus, Syarifudin, Karyatin Subiyantoro, Boyke Hasiholan Simanjuntak, Nasrullah, Ali Fikri Noor, serta Ketua Komisi C DPRD DKI Jakarta Habib Muhammad bin Salim Alatas.

Sementara dari pihak eksekutif yang hadir yakni Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Joko Agus Setyono, Kepala Biro Hukum Sekretariat Daerah DKI Jakarta Sigit Pratama Yudha, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Pengelolaan Aset Daerah (BPAD) DKI Jakarta Lusiana Herawati, Kepala Badan Pembina BUMD DKI Jakarta Nasruddin Djoko Surjono dan Wakil Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi DKI Jakarta Tri Indrawan. (DDJP/yla/gie)